TATA KRAMA BERDO'A DAN HAL-HAL YANG MERUSAK DO'A

Post a Comment

 


Yang termasuk tata krama dalam berdoa diantaranya adalah:

  1. Tidak tergesa-gesa, dengan berkata saya sudah berdoa kepada Allah swt tapi dia tidak mengabulkan nya. Syarat ini berdasarkan hadits rasulullah saw yang artinya " Dari Aisyah Ra. Bahwa rosulullah saw bersabda :"Doa seseorang akan dikabulkan selama tidak tergesa-gesa, yaitu dia berkata:" Saya telah berdoa kepada Tuhanku tapi Dia tidak mengabulkan untukku".(HR.Mutapakun alaih) (Riyadussolihin ,hal : 563)
  2. Yakin bahwa Allah swt akan mengabulkan do'anya, sebagaimana Allah berfirman yang artinya " Berdo'alah kamu sekalian kepada-ku maka Aku mengkabulkan untukmu."
  3. Sangat ditekankan agar berdoa dilakukan dalam keadaan berwudlu.
  4. Sebaiknya dilakukan dengan menghadap kiblat.
  5. Sebaiknya dibarengi dengan berpuasa khosh.  
Sedangkan yang termasuk hal-hal yang dapat merusak Doa diantaranya:
  1. Maksiat kepada Allah swt, karena maksiat dapat mengotori jiwa. Jiwa yang kotor tidak dapat dekat kepada Allah swt karena Allah swt itu maha suci. Perumpamaan orang yang beribadah tapi dibarengi dengan maksiat ibarat orang yang membangun sebuah istana tapi pada saat yang sama dia menghancurkan istananya.
  2. Sibuk dengan aib orang lain, keras hati, cinta dunia, sedikit rasa malu, panjang angan-angan dan dzalim yang terus menerus. Nabi muhammad saw bersabda: " enam perkara yang dapat melenyapkan pahala amal, yaitu : sibuk dengan aib makhluk, keras hati, cinta dunia, sedikit rasa malu, panjang angan-angan dan dzolim yang terus menerus".
  3. Berburuk sangka kepada Allah swt, seperti ragu-ragu do'anya tidak dikabulkan Allah swt karena Nabi  saw bersabda yang artinya" Aku tergantung sangkaan hambaku".
Semoga kita mendapatkan taufik dan hidayah dari Allah swt...amin yaa robbal alamin..

Related Posts

Post a Comment